Friday, April 30, 2010

Bukan ingin menolak rahmatMu

Apa yg disebut dengan jodoh? Apakah harus berarti kita akan menyukainya atau menjadi percobaan untuk hati yg angkuh. Mencari pasangan semakin lama menjadi semakin menjadi misteri bagi diri saya.

Ada yg saya suka dan tampaknya menyukai saya, tapi akhirnya melukai hati saya sedalam-dalamnya. Ada yg betul-betul menyukai saya tapi tak bisa menggugah kekerasan hati saya. Ada juga yang tiba2 mengatakan menyukai saya, sedangkan saya memikirkannya pun tidak. Ada juga yg membuat saya terobsesi tanpa orangnya tahu kalau saya suka.

Cinta itu misteri, sayang itu tak terdefinisi. Ada yg mengatakan lebih baik dicintai daripada mencintai. Tapi tak akan pernah bisa saya praktekan karena saya akn reject dengan ekstrimnya. Ah, Tuhan apakah ini berarti saya sudah menafikan rahmatMu?

Saat ini saya sedang terobasesi dengan 2 laki-laki yang sama sekali tidak menyadari keberadaan saya. Bodoh memang, tidak masuk akal, tetapi itulah saya dengan segala kekeraskepalaan saya. Jika sudah terobsesi sulit sekali untuk menjadi waras. Baru nanti kalau sudah membentur tembok dan tidak bisa maju lagi semua perasaan itu berhenti.

Tuhan, tak berhak kah saya dicintai oleh lelaki yang saya suka? Tidak bisakah Kau kirim seorang laki-laki yang hanya mencintai saya dan bisa saya suka? Atau gerakkan hati saya untuk menyukainya?

-do'a frustasi
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

No comments: